Rabu, 21 Juli 2010

Proses Orthorektifikasi Untuk Meningkatkan Ketelitian Geometrik Citra Satelit

Proses orthorektifikasi merupakan koreksi geometrik level advance yang membutuhkan biaya relatif lebih besar untuk memenuhi kebutuhan akan citra stereo, data DEM, dan TKT serta software pengolaan yang relatif lebih mahal. Untuk itu kebutuhan untuk melakukan orthorektifikasi harus didukung oleh tujuan dari pengolahan citra.
Proses koreksi orthorektifikasi terdiri dari beberapa metode yaitu metode dengan citra stereo dimana metode ini menggunakan data antara lain: satu pasang citra stereo, titik kontrol tanah atau ground control points, dan metode dengan citra single dan DEM.
Koreksi orthorektifikasi merupakan sistem koreksi geometrik untuk mengeliminasi kesalahan akibat perbedaan tinggi permukaan bumi serta proyeksi akusisi citra yang umumnya tidak orthogonal. Perbedaan tinggi obyek pada di permukaan bumi dapat dicontohkan pada wilayah pegunungan, perbukitan yang mempunyai variasi tinggi dari lembah hingga puncak gunung dan bukit. Perbedaan tinggi permukaan bumi akan mengakibatkan adanya kesalahan pada citra dengan istilah pergeseran relief. pada bagian tengah citra yang diakusisi sepanjang garis nadir merupakan bagian yang mempunyao kesalahan terkecil. sedangkan pada bagian yang menjauh dari nadir akan mempunyai pergeseran relief yang semakin besar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar